Friday, 27 March 2015

Lumpuhkan pemberontak syiah, Arab Saudi kirim 100 jet tempur


Bawen Online -  Pemerintah Arab Saudi mengerahkan 100 jet tempur dan 150.000 tentara untuk menggempur pemberontak Syiah Houthi di Yaman, kamis (26/3/2015) sebagaimana dilaporkan oleh Al Arabiya News Channel. 

Angkatan Udara Arab Saudi mengerahkan Royal Saudi Air Force untuk mengendalikan wilayah udara Yaman sejak Kamis pagi.


Salah satu sumber terpercaya memberitakan bahwa sejumlah pimpinan Syiah Houthi Abdulkhaliq al-Houthi, Yousuf al-Madani, dan Yousuf al-fishi tewas, dan kepala Komite Revolusioner untuk Houthi, Mohammed Ali Al-Hothi terluka.

Sekutu Saudi lainya yang tergabung dalam negara Teluk juga memperlihatkan kekuatan militer mereka untuk menggempur pemberontak Syiah Houthi yang didukung Iran.

Keputusan negara Teluk untuk mengambil tindakan militer untuk menyerang pemberontak Syiah Hauthi setelah mendapatkan permintaan dari Presiden Sah Yaman Abedrabbo Mansour Hadi.

Dalam pernyataan bersama, Arab Saudi, UAE, Bahrain, Qatar dan Kuwait mengatakan mereka "memutuskan untuk mengusir milisi Houthi.

Negara Teluk juga memperingatkan bahwa kudeta Houthi di Yaman merupakan "ancaman besar" bagi stabilitas di kawasan itu.

UEA menyumbang 30 jet tempur, Bahrain 15, Kuwait 15, Qatar 10 dan Jordan 6 dalam operasi itu.

Kelompok oposisi Koalisi Nasional Suriah mengatakan mendukung operasi militer pemerintah Arab Saudi dan menyuarakan dukungannya terhadap Hadi sebagai pemimpin Yaman "sah".[alarabiya/islamedia/im]

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons | Re-Design by PKS Piyungan