Wednesday, 11 September 2013

Lagi-lagi Kang Aher Raih Penghargaan, Dari Siapa? Karena Apa?

Baru tiga bulan setelah dilantik menjadi Gubernur Jawa Barat yang kedua kalinya, untuk periode 2013-2018, Ahmad Heryawan kembali memeroleh penghargaan. Kali ini penghargaan berjudul Anugerah Padjajaran Utama itu ia terima dalam acara puncak Dies Natalis ke-56 Unversitas Padjadjaran, Rabu (11/9).

Pada hari yang sama, Aher juga memeroleh piagam penghargaan dan tanda Kehormatan Wredatama Nugraha Tingkat Utama dari Persatuan Wredatama Republik Indonesia.

“Pak Ahmad Heryawan memberi perhatian besar kepada SDM, khususnya bidang kesehatan. Beliau memiliki program 1000 Bidan dan program doktor bagi ratusan Pegawai Negeri Sipil. Pak Gubernur juga memberi berbagai dukungan kepada Universitas Padjadjaran,” papar Rektor Unpad, Prof. Ganjar Kurnia.

Masih menurut Ganjar, penghargaan diberikan kepada sosok yang dinilai banyak memberikan perubahan untuk negeri. Ia juga menjelaskan arti penting program pelatihan 1000 Bidan di Jabar.

"Pelatihan tersebut sangat diapresiasi karena dapat menekan angka kematian bayi," kata dia, Rabu (11/9). Ganjar mengatakan, berbagai penghargaan selalu diberikan pada orang-orang yang dinilai layak mendapatkannya.

Heryawan mengatakan, penghargaan tersebut adalah hasil kerja keras seluruh pemangku kepentingan yang ada di Jabar. Penghargaan ini juga dianggapnya sebagai cambuk agar pemerintahan yang dipimpinnya dapat lebih berkontribusi di masyarakat.

Dia juga menyebut, bukan target Pemprov Jabar untuk memeroleh sederet penghargaan. Namun, tetap bekerja melakukan yang terbaik untuk Jabar.

"Kita tidak berharap pada penghargaan. Tapi terus bekerja yang terbaik untuk Jabar," ujar Gubernur yang akrab dipanggil Kang Aher itu. [pr/javanews]

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons | Re-Design by PKS Piyungan