Monday, 27 July 2015

Dikira sopir angkot, Nur Jatmiko - Gus 'Ud daftar ke KPU



Memasuki masa pendaftaran hari kedua kemarin (27/7) H. Nur Jatmiko dan H. Masud Ridwan, SE (Jatimas) mendaftar ke kantor KPU Kab. Semarang sebagai pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Semarang 2015.
Berangkat dari Bugisan, Ambarawa,  “Jatimas” diiring oleh gabungan partai politik terdiri dari PKS, PKB, Golkar, PPP, Hanura dan Nasdem. Dengan menggunakan kemeja putih pasangan ini mengendarai angkot dari pendopo Bupati hingga kantor KPU, Nur Jatmiko sebagai pengemudi dan Mas’ud Ridwan sebagai Kernet.
Ditanya alasan kenapa naik angkot, Nur Jatmiko mengatakan “angkot merupakan representasi masyarakat menengah kebawah sehingga inilah yang akan kita garap agar kesejahteraan meningkat.”
Pasangan ini menjadi yang pertama mendaftar di Kab. Semarang. Berdasarkan info dari sekretaris KPU melalui akun facebooknya hingga ak "hir penutupan sore kemarin belum ada calon lain yang mendaftar, sedangkan untuk kepastian jumlah pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati masih menunggu hingga sore nanti sesuai jadwal pendaftaran yakni Minggu hingga selasa pukul 16.00 WIB.
Sementara itu pasangan lain yang kemungkinan mendaftar hari ini (28/7) yaitu pasangan Mundjirin, SpOg – Hesti Nugroho yang diusung oleh PDIP. (erf)


0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Buy Coupons | Re-Design by PKS Piyungan