Usai menggelar Pemilihan Raya
(Pemira) Calon Presiden beberapa hari lalu DPD PKS Kab. Semarang melakukan
rekapitulasi perolehan suara yang masuk dari 316 kader yang menggunakan hak
pilihnya, rangking pertama secara berturut-turut ditempati oleh Anis Matta,
Hidayat Nur Wahid, Ahmad Heryawan, Tifatul Sembiring dan Nur Mahmudi
Ismail.
Pasca penghitungan perolehan
jumlah suara DPD PKS Kab. Semarang mengirimkan kepada DPW Jawa Tengah untuk
direkap ditingkat Propinsi. Nama-nama yang masuk lima besar ini nantinya akan
ditetapkan oleh Majelis Syuro sebagai Capres dari PKS pertengahan Desember
nanti.
Sama halnya di dengan DPD lain, Presiden
PKS Anis Matta bersaing ketat dengan mantan Presiden PKS Hidayat Nur Wahid, hal
itu tak lepas dari track record keduanya yang kini merepresentasikan sebagian
besar kader di kota maupun di daerah. Namun demikian siapa yang akan ditetapkan
menjadi Capres 2014 insya Allah seluruh kader di Kab. Semarang siap mendukung 100%. Ketua DPC PKS Kec. Bawen
mengatakan “Adanya pemira menjadi langkah maju bagi partai PKS, dimana system ini
hanya dilakukan oleh satu-satunya partai di Indonesia dan belum ada partai lain
yang memiliki system penjaringan Capres sebaik PKS.”
Sebelum nama-nama diatas dikirim
ke DPW PKS Jateng, sempat terjadi kendala lantaran form rekapitulasi suara yang
dikirimkan oleh DPW tidak bisa dibuka sehingga hasil rekapan antara DPW dan DPD
tidak sama alhasil admin harus bekerja
dua kali untuk melakukan penghitungan suara, namun demikian satu hari kemudian
data sudah bisa dikirim.
0 comments:
Post a Comment